PKK Kota Tangerang Kembali Monitoring 26 Titik PHBS

Tim Penggerak PKK Kota Tangerang kembali memonitoring 26 titik lokasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) yang dimulai pada tanggal 23, 30 dan 31 Oktober 2017. 

Dari 13 kecamatan di Kota Tangerang masing-masing mendapat 2 titik lokasi PHBS.

Pada tanggal 23 Oktober sudah dilaksanakan di 8 titik diantaranya, Kelurahan Pasir Jaya, Gandasari, Gebang Raya, Periuk Jaya, Gerendeng, Bugel, Panunggangan Barat dan Uwung Jaya.

Tahap kedua yaitu pada tanggal 30 Oktober akan dilakukan di 8 titik, yaitu Kelurahan Jurumudi Baru, Benda, Poris Jaya, Kebon Besar, Neglasari, Selapajang, Kelapa Indah, dan Sukasari.

 Ditahap terakhir pada tanggal 31 Oktober 10 titik, seperti Cipadu Jaya, Larangan Indah, Padurenan, Karang Timur, Paninggilan, Sudimara Timur, Kunciran, Neroktog, Kenanga dan Petir.

Ketua TP PKK Kota Tangerang Aini Suci Wismansyah mengatakan PKK Kota Tangerang tidak akan henti-hentinya membina masyarakat agar berperilaku hidup yang sehat salah satunya melalui program PHBS. “Kota Tangerang inginnya seluruh warga sehat, makanya ada program PHBS,” ungkapnya.

Aini juga menginginkan adanya pola hidup masyarakat yang sehat dan harus mampu mempertahankan. “Jangan ketika ada pembinaan saja semangatnya, tetapi juga harus terus dipertahankan,” himbau Aini tegas.